Peri Mimpi Dan Pewarna Mimpi
Tahukah kamu kalau dulu semua mimpi tidak berwarna???
Tidak ada warna kuning, hijau, biru dan lainnya. Semuanya hanya hitam dan putih. Itu karena peri mimpi hanya mempunyai pensil hitam untuk menggambar mimpi.
Lama kelamaan anak anak tidak mau bermimpi. Peri mimpi menjadi sedih karenanya. Suatu hari ia mengundang peri pelangi sahabatnya dan menceritakan kesedihannya. Kemudian ia bertanya kepada sahabatnya, bagaimana memberi warna pada pelangi yang indah itu?
Pelangi mempunyai banyak warna dan anak-anak tidak pernah bosan melihatnya. Peri pelangi menjawab bahwa ia di bantu oleh teman-temannya yaitu peri buah dan peri bunga saat mewarnai pelanginya.
Setelah itu peri mimpi bergegas mencari teman-temannya. Ia juga ingin meminta bantuan mereka untuk mewarnai mimpi anak-anak. Peri bunga dan buah menyanggupi dengan senang hati. Peri mawar segera menumbuk kelopak-kelopak mawar untuk membuat pewarna merah dan merah muda. Peri bunga matahari membuat warna kuning dari kelopak-kelopak bunga matahari yang berwarna kuning cerah. Peri rumput membuat pewarna hijau dari jus rumput. Peri jeruk dan bluberi memeras buah buah mereka untuk menghasilkan pewarna jingga dan biru. Dan peri anggrek memasak bunga bunganya untuk menghasilkan warna ungu.
Setelah semua pewarna siap, mereka membantu peri mimpi untuk mewarnai mimpi-mimpi sebelum di kirim ke dalam mimpi anak-anak.
Sejak saat itu semua mimpi memiliki warna. Anak-anak pun tidak pernah bosan bermimpi indah. Tentunya mimpi kalian juga penuh dengan warna warni indah kan??? :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar